Streaming Bola - Chelsea vs Manchester City akan berjumpa di pekan ke-1 Premier League 2024/2025. Duel Chelsea vs Manchester City akan diselenggarakan di Stamford Bridge pada hari Minggu, 18 Agustus 2024, jam 22:30 WIB.
Musim lalu, Chelsea finis di posisi enam dengan perolehan 63 poin (M18 S9 K11, gol 77-63). Man City finis sebagai juara dengan 91 poin (M28 S7 K3, gol 96-34).
Musim ini, Chelsea punya pelatih baru, yakni Enzo Maresca. Chelsea juga sudah mendatangkan beberapa pemain baru. Termasuk di antarany adalah striker Marc Guiu dan Barcelona, winger Pedro Neto dari Wolverhampton, serta kiper Filip Jorgensen dari Villarreal.
ementara itu, Man City lebih sibuk melepas pemain. Salah satu yang dilepas adalah Julian Alvarez. Penyerang Argentina itu dilego ke Atletico Madrid. Untuk transfer masuk, mereka baru mendatangkan winger Savinho dari Troyes.
Man City sudah memainkan satu laga kompetitif musim ini, yaitu melawan Manchester United di Community Shield. Imbang 1-1 lewat gol Bernardo Silva, tim asuhan Josep Guardiola itu mengangkat trofi juara berkat kemenangan adu penalti 7-6.
Chelsea dan Man City telah berjumpa dalam laga pramusim di Amerika Serikat. Chelsea kalah 2-4. Chelsea jadi korban keganasan Erling Haaland, yang mencetak hattrick dalam laga tersebut.
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Manchester City
Chelsea (4-3-3): Jorgensen; Cucurella, Colwill, Disasi, Gusto; Caicedo, Lavia, Fernandez; Mudryk, Nkunku, Palmer.
Pelatih: Enzo Maresca.
Info skuad: James (skorsing), Kellyman (absen), Petrovic (absen).
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Gvardiol, Ake, Akanji, Walker; Kovacic, Rodri; Doku, De Bruyne, Silva; Haaland.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Bobb (cedera), Rodri (meragukan), Grealish (meragukan).
Statistik Pertandingan Chelsea vs Manchester City
- Chelsea tanpa kemenangan dalam 6 laga terakhir vs Man City di Premier League (M0 S2 K4).
- Chelsea cuma menang 3 kali dalam 14 laga terakhir vs Man City di Premier League (M3 S2 K9).
- Chelsea dalam laga-laga kandangnya di Premier League musim lalu: M11 S4 K4, gol 44-26.
- Chelsea tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhirnya di Premier League (M6 S1 K0).
- Chelsea 3 kali clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 4 laga kandang terakhirnya di Premier League.
- Man City dalam laga-laga tandangnya di Premier League musim lalu: M14 S2 K3, gol 45-18.
- Man City menang 10 kali dan tak terkalahkan dalam 11 laga tandang terakhirnya di Premier League (M10 S1 K0).
- Man City selalu menang dalam 5 laga tandang terakhirnya di Premier League.
- Man City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Premier League.
- Man City selalu clean sheet dalam 4 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Prediksi Streaming Bola
1:2
Bagi kamu pecinta bola dan ingin menyaksikan pertandingan Premier League 2024/2025 Chelsea vs Manchester City yang akan segera kick-off pada tanggal 19 Agustus 2024, pukul 22.30 WIB tersebut dapat menontonnya secara langsung melalui link Streaming Bola berikut.